3 January 2025
Isu Lainnya

Sufmi Dasco Apresiasi KWP Hadirkan UMKM Fest Undang 86 Stan Bazar

  • Maret 5, 2024
  • 0

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco meresmikan UMKM Fest yang diselenggarakan Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) dalam rangka Hari Pers Nasional 2024 di Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan,

Sufmi Dasco Apresiasi KWP Hadirkan UMKM Fest Undang 86 Stan Bazar
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco meresmikan UMKM Fest yang diselenggarakan Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) dalam rangka Hari Pers Nasional 2024 di Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3/2024). Foto: Farhan/Andri.

PARLEMENTARIA, Jakarta – Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco meresmikan UMKM Fest yang diselenggarakan Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) dalam rangka Hari Pers Nasional 2024. Dalam kesempatan itu, dirinya mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh KWP bekerja sama dengan DPR RI ini.

“Kita berikan apresiasi kepada KWP sudah membuat kegiatan. Karena kegiatan ini adalah kegiatan pertama ya mungkin kegiatan positif yang sering dilakukan oleh KWP,” ungkap Dasco ketika menyampaikan sambutan acara UMKM Fest di  Gedung Nusantara II DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (5/3/2024).

Dirinya berharap, kegiatan UMKM Fest yang bertema ‘Wartawan Peduli UMKM’ ini  bisa sering dilakukan. Ia pun mengaku bahwa DPR RI dari sisi media akan terus mendukung untuk kebaikan dan kemajuan wartawan di Press Room.

“Kegiatan ini dilakukan dengan berjalan dengan baik walaupun di tengah hiruk pikuk di luar sana yang masih ada ramai-ramai saya lihat. Tapi kegiatan di sini tetap berjalan dengan lancar. Oleh karena itu hari ini kita akan buka dan supaya kegiatan ini bisa terus berjalan dan kemudian disambung dengan kegiatan-kegiatan lain yang positif tentunya,” jelas Politisi Fraksi Partai Gerindra ini.

Kurang lebih, sebanyak 86 stand bazar hadir meramaikan acara tersebut. Adapun beberapa stanbazar tersebut merupakan usaha milik wartawan. Hadirnya stan wartawan tersebut diketahui sebagai bentuk dukungan KWP terhadap wartawan parlemen. Di akhir sebelum menutup sambutan, Dasco membuka kegiatan Bazar tersebut.

“Untuk itu Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim kegiatan hari ini UMKM festival wartawan peduli MKM dengan ini dengan resmi dibuka,” tutup Dasco. •hal/rdn

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *