Ketua DPR RI Mardani Ali Sera, saat menyampaikan pidato sekaligus membuka acara Photo Exhibition di Hall Gedung Nusantara IV, Selasa (4/11/2025). Foto: Oji/vel.
PARLEMENTARIA, Jakarta – Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera, membuka secara resmi Photo Exhibition bertajuk “Harmoni in Diversity: Indonesia dan Kazakhstan” yang digelar di Hall Gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/11/2025).
Kegiatan ini menjadi simbol persahabatan yang kian erat antara Republik Indonesia dan Republik Kazakhstan, serta menjadi bagian dari diplomasi budaya yang mengedepankan nilai-nilai saling menghormati dan kerja sama lintas bangsa.
Dalam sambutannya, Mardani Ali Sera menyampaikan bahwa hubungan antara Indonesia dan Kazakhstan tidak hanya dibangun melalui kerja sama ekonomi atau politik, tetapi juga melalui pemahaman budaya dan penghargaan terhadap keberagaman.
“Melalui diplomasi budaya, kita memahami bahwa hubungan antara kedua negara tidak hanya terjalin lewat perjanjian atau perdagangan, tetapi juga melalui kisah bersama, saling menghargai, dan perayaan identitas,” ujar Mardani.
Ia menegaskan bahwa pameran foto ini menggambarkan semangat persahabatan yang tumbuh melalui narasi visual yang kaya akan makna. Setiap karya foto menampilkan perjalanan diplomatik, pertukaran masyarakat, serta potret nilai-nilai universal seperti keramahan, ketangguhan, dan penghormatan terhadap tradisi maupun kemajuan.
Sebagai Ketua BKSAP, Mardani juga menekankan pentingnya memperkuat diplomasi antarparlemen sebagai pilar penting dalam hubungan bilateral kedua negara. “Kami percaya bahwa diplomasi tidak terbatas pada ruang pemerintahan semata. Ia tumbuh subur melalui pertukaran budaya, hubungan antar manusia, dan kegiatan seperti ini yang menghidupkan kisah-kisah kita,” tambahnya.
Sementara itu, Duta Besar Kazakhstan untuk Indonesia, H.E. Mr. Serzhan Abdykarimov, dalam sambutannya menyampaikan rasa hormat dan kebanggaan atas terselenggaranya pameran yang menandai hubungan harmonis antara kedua negara. Lebih lanjut, ia menyebut bahwa melalui pameran foto ini, publik dapat melihat bagaimana diplomasi budaya menjadi jembatan yang mempererat hubungan antarbangsa.
Di penghujung acara, Mardani Ali Sera menyampaikan apresiasi kepada Kedutaan Besar Kazakhstan atas kolaborasi yang terjalin dengan DPR RI. “Semoga pameran ini menginspirasi kita untuk memperdalam pemahaman, memperluas kerja sama, dan meneguhkan komitmen terhadap kemitraan yang berakar pada kepercayaan dan nilai-nilai bersama,” pungkasnya. •pun/aha