24 April 2025
Isu Lainnya

P3S Setjen DPR RI Gelar Rapat Anggota dan Halalbihalal

  • April 24, 2025
  • 0

Ketua P3S DPR RI, Slamet Sutarsono dalam acara yang diadakan Persatuan Pensiunan Pegawai Sekretariat Jenderal DPR RI (P3S DPR RI) periode 2024–2028 menggelar Rapat Anggota dan Halalbihalal di Gedung Serbaguna Masjid Baiturrahman DPR RI, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/4/2025). Foto : Prima/Andri.
Ketua P3S DPR RI, Slamet Sutarsono dalam acara yang diadakan Persatuan Pensiunan Pegawai Sekretariat Jenderal DPR RI (P3S DPR RI) periode 2024–2028 menggelar Rapat Anggota dan Halalbihalal di Gedung Serbaguna Masjid Baiturrahman DPR RI, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/4/2025). Foto : Prima/Andri.


PARLEMENTARIA, Jakarta –
 Persatuan Pensiunan Pegawai Sekretariat Jenderal DPR RI (P3S DPR RI) periode 2024–2028 menggelar Rapat Anggota dan Halalbihalal di Gedung Serbaguna Masjid Baiturrahman DPR RI, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/4/2025). Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus momen refleksi bagi para anggota dan pengurus organisasi.

Ketua P3S DPR RI, Slamet Sutarsono, dalam sambutannya, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sudah direncanakan sejak Rapat Anggota sebelumnya pada 22 Januari lalu. Ia juga menepis anggapan bahwa pemilihan tanggal kegiatan disengaja untuk menyaingi kegiatan lain.

“Kami sudah rencanakan jauh-jauh hari, tidak ada maksud lain selain mempererat tali silaturahmi antaranggota,” ujarnya.

Slamet juga menegaskan bahwa P3S merupakan organisasi sosial yang mewadahi para pensiunan, termasuk janda dan duda pegawai Setjen DPR RI, dan bukan organisasi yang berorientasi pada keuntungan. Oleh karena itu, meskipun tidak berbadan hukum, organisasi ini tetap aktif menjalankan kegiatannya.

Ia turut menjelaskan sumber dana organisasi yang berasal dari iuran tahunan sebesar Rp120.000 per anggota dan dukungan dari Korpri. Selain itu, P3S sebelumnya juga sempat mengelola gedung, namun kini pengelolaan tersebut dialihkan ke koperasi berdasarkan kesepakatan bersama, di mana P3S tetap mendapatkan kontribusi sebesar 20 persen dari hasil pengelolaan.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Pusat Analisis Keparlemenan, Chairil Patria, yang hadir mewakili Sekretaris Jenderal DPR RI selaku Pembina P3S, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.

“Saya senang bisa kembali bertemu dengan Bapak-Ibu semua. Kegiatan ini penting untuk memperkuat kebersamaan dan konsolidasi organisasi,” tuturnya.

Ia juga berharap rapat anggota berjalan dengan lancar dan menghasilkan keputusan yang bermanfaat bagi kemajuan P3S di masa mendatang. Acara ditutup dengan doa untuk kesehatan, panjang umur, dan kebahagiaan seluruh anggota. •ssb/rdn

EMedia DPR RI