16 April 2025
Kesejahteraan Rakyat

Muazzim Akbar Dorong Optimalisasi Peran BLK-LN Bali Sesuai Kebutuhan Daerah

  • April 15, 2025
  • 0

Anggota Komisi IX DPR RI, Muazzim Akbar, saat mengikuti Kunjungan Kerja Komisi IX DPR RI ke Provinsi Bali, Senin (14/4/2025). Foto: Prima/vel.
Anggota Komisi IX DPR RI, Muazzim Akbar, saat mengikuti Kunjungan Kerja Komisi IX DPR RI ke Provinsi Bali, Senin (14/4/2025). Foto: Prima/vel.


PARLEMENTARIA, Bali
 – Anggota Komisi IX DPR RI Muazzim Akbar, mendorong agar Balai Latihan Kerja Luar Negeri (BLK-LN) yang berada di Provinsi Bali dapat mengoptimalkan peran dan fungsinya dengan menyesuaikan program pelatihan terhadap kebutuhan daerah, khususnya di sektor pariwisata. Sebab, menurutnya, sektor pariwisata merupakan andalan utama penopang perekonomian Bali.

“BLK LN di Bali tadi disampaikan telah melatih 1.000 peserta, namun angka ini masih tergolong kecil jika dibandingkan dengan potensi dan kebutuhan tenaga kerja di sektor pariwisata Bali,” ujar Muazzim kepada Parlementaria saat mengikuti Kunjungan Kerja Komisi IX DPR RI ke Provinsi Bali, Senin (14/4/2025). 

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa pelatihan yang diberikan oleh BLK LN harus berbasis pada kebutuhan dunia kerja lokal. Untuk itu, menurutnya, perlu adanya sinergi antara BLK LN dengan sektor industri, khususnya perhotelan dan jasa pariwisata.

“Pelatihan harus disesuaikan dengan kebutuhan daerah dan dunia usaha. BLK-LN harus menjalin kerja sama dengan seluruh perusahaan yang ada di Bali agar pelatihan yang diberikan tidak sia-sia dan peserta dapat langsung terserap oleh pasar kerja,” pungkas politisi Fraksi PAN tersebut.

Legislator Dapil NTB II ini juga mengingatkan bahwa apabila pelatihan yang diberikan tidak relevan dengan kebutuhan masyarakat maupun industri lokal, maka risiko pengangguran tetap tinggi meskipun peserta telah mengikuti pelatihan. “Jangan sampai selesai pelatihan, para peserta justru tidak bisa mendapatkan pekerjaan karena keterampilan yang dimiliki tidak sesuai dengan kebutuhan dunia kerja di Bali,” tutupnya. •pdt/rdn

EMedia DPR RI