19 March 2025
Industri dan Pembangunan

Dampingi Bupati Dharmasraya, Andre Rosiade Minta PLN Segera Aliri Listrik di Desa Jao

  • Maret 19, 2025
  • 0

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade. Foto: Farhan/vel.
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade. Foto: Farhan/vel.


PARLEMENTARIA, Jakarta
 – Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade mendampingi Bupati Dharmasraya Anisa Ramadhani untuk bertemu dengan pihak PT PLN (Persero). Agenda ini digelar untuk meminta PT PLN (Persero) agar segera mengaliri listrik di salah satu desa di Dharmasraya, Desa Jao.

“Pagi ini, kita ada di kantor pusat PLN, dalam rangka memfasilitasi Bupati Dharmasraya Anisa Ramadhani, bertemu dengan Direktur Distribusi PLN Adi Priyanto agar wilayah-wilayah yang masih belum teralisi listrik di Dharmasraya bisa segara teralisasi di sini,” tutur Andre melalui rilis yang disampaikan kepada Parlementaria di Jakarta, Senin (17/3/2025).

Selama pertemuan berlangsung, Andre yang merupakan Wakil Rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) Sumatra Barat (Sumbar), menyampaikan secara langsung soal keluhan Bupati Dharmasraya Anisa Ramadhani soal tidak adanya aliran listrik di salah satu wilayahnya kepada Direktur Distribusi PLN Adi Priyanto. Perlu diketahui, PT PLN (Persero) ditugaskan oleh negara untuk memastikan seluruh wilayah di Indonesia teraliri listrik.

“Kita bertemu dengan Pak Adi Priyatno beliau adalah Direkrut Distribusi PLN, yang bertanggung jawab memastikan seluruh wilayah NKRI teraliri listrik. Untuk itu Bu Bupati ingin bertemu Pak Adi untuk memastikan berbagai wilayah, titik yang belum tealiri listrik di Dharmasraya bisa dieksekusi,” tutur Politisi Fraksi Partai Gerindra itu.

Anisa yang turut hadir dalam pertemuan itu meminta PLN membangun gardu listrik di Desa Jao ssbanyak 157 KK di desa tersebut. Adanya usulan pembangunan gardu tersebut, jelasnya, akan digunakan untuk kebutuhan aktivitas sehari-hari masyarakat sekitar.

“Jadi, Pak Adi, kedatangan kami ke sini terkait dengan ada 1 desa yang masih belum mendapatkan listrik, untungnya satu Desa, Kampung Jao KK nya kurang lebih 157 KK, cukup banyak ya Pak,” terang Anisa.

Dirinya berharap PT PLN (Persero) melalui Direktur Distribusi PLN Adi Priyanto bisa segera merealisasikan aspirasi dari warganya tersebut. Tak hanya itu, Anisa meminta PT PLN (Persero) turut menambah tiang listrik di salah satu jalan di wilayah tugas kerjanya.

“Jadi, mudah-mudahan, masyarakat berdoa segera terealisasi, satu lagi pak, sebenarnya ini cuma nambah tiang listrik di satu jalan, mohon dibantu pak masyarakat kita,” kata Anisa.

Menanggapi masukan tersebut, Adi Priyanto memastikan PT PLN (Persero) segera menindaklanjuti aspirasi warga Dharmasraya. Dirinya akan memerintahkan pegawai yang berada di Sumbar untuk meninjau langsung lokasi desa untuk segera memasangkan gardu listrik tersebut.

“Terima kasih kedatangan Pak Andre, Wakil Ketua Komisi VI, juga Ibu Bupati yang berkenan hadir di kantor ini dalam rangka usulan listrik masuk desa, ini tentunya segera akan kita tindaklanjuti di lapangan,” tanggapnya. 

“Teman-teman di Padang segera survei, nanti ke lokasi, dan survei detailnya nanti kami pelajari, tentunya segera kami laksanakan listrik masuk desa ini yang memang menjadi tugas kamis, ditugaskan oleh negara kepada PLN,” timpalnya. •um/rdn

EMedia DPR RI