Deskripsi Buku:
Buku ini adalah kumpulan twit Fahri Hamzah dalam rentang tahun 2010-2019 tentang demokrasi, HAM, penegakan hukum dan pemberantasan korupsi. Dunia kicauan atau orang sekarang menyebutnya Twitland adalah satu dunia baru di era digital, tempat orang-orang menumpahkan ide dan gagasannya serta berkomunikasi secara virtual. Kicauan adalah ekspresi dari refleksi sadar seseorang akan realitas sosial-politik-budaya, yang oleh seorang maestro musik Indonesia di masa lalu di sebut sebagai coretan dinding. “coretan di dinding membuat resah, resah hati pencoret mungkin ingin tampil, tapi lebih resah pembaca coretannya, sebab coretan di dinding adalah pemberontakan” demikian bunyi lagu Iwan Fals. Untuk itulah rangkaian twit ini merupakan cara pandang saya dalam melihat realitas, yang juga bisa dimaknai sebagai pemberontakan. Bagi saya demokrasi haruslah menjadi kaca mata untuk mengurai masalah dan mengkonstruksi peradaban baru Indonesia. Kicauan dan pemberontakan hadir jika sesuatu sudah mulai keluar dari rel demokrasi, khususnya terkait pengelolaan bangsa dan negara.
Detail:
Jumlah Halaman
xxvi + 598
ISBN
978-602-51512-9-3
Bahasa
Indonesia
Penerbit
Bagian Penerbitan Setjen DPR RI
Lebar
13.8 cm
Panjang
20.5 cm